Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Artikel Unik Dan Menarik Itu Mudah Dan Tidak Sulit Kok

Cara Membuat Artikel Unik Dan Menarik Itu Mudah Dan Tidak Sulit Kok

Banyak para bloger yang mengeluhkan karena tuntutan untuk menulis artikel diblognya dengan isi konten yang dianggap unik dan menarik. Karena hal itu tentu saja akan sangat mempengaruhi perkembangan sebuah blog itu sendiri. Karena memang dengan banyaknya isi konten yang unik dan menarik, hal itu akan sangat di sukai pengunjung dan juga mesin pencari

Karena jika sebuah blog membahas topik yang sudah banyak di ulas dan bertebaran di internet, tentunya para pengunjung akan merasa bosan dan menganggap tulisan kita sudah basi, apalagi jika konten tersebut hasil copy paste, jelas sekali hal ini tidaklah dianjurkan.Terlebih lagi jika blogger tersebut masih baru terjun kedunia blogging. Karena saya perhatikan akhir-akhir ini semakin banyak para blogger baru yang bermunculan, dan biasanya mereka memilih langkah menjadi seorang blogger ini karena sering mendengar iming-iming kalo menjadi seorang blogger itu bisa  mendulang pundi-pundi dollar, ya itu memang benar tapi itu tidak mudah.

  Kenapa saya bilang tidak mudah?. Karena untuk mencapai kesuksesan dari menjalankan sebuah blog, itu membutuhkan serangkaian proses yang sangat melelahkan, butuh waktu, butuh modal juga, dan yang utama adalah butuh ekstra kesabaran dan disaat-saat inilah banyak para blogger yang tumbang, dan mereka sadar bahwa tidak ada tempat untuk mencari uang dengan gampang.

  Seperti yang saya bilang diawal, banyak sekali dari mereka para blogger yang mengeluhkan tentang cara-cara untuk membuat konten yang unik dan mereka kadang bertanya-tanya :

" seperti apakah yang dimaksud dengan konten unik dan menarik itu?"

" lalu, bagaimanakah caranya membuat konten unik dan menarik?"

" apakah membuat konten yang unik dan menarik itu sulit?"

  Nah, diatas adalah beberapa pertanyaan yang sering saya temukan dibeberapa forum dan salah satu komentar pada sebuah artikel, dan dari situ bisa kita lihat bahwa kebanyakan para blogger diluar sana masih banyak sekali yang menganggap bahwa untuk membuat konten unik dan menarik itu susah. Dan disini saya akan memberikan tips dan juga saya akan menegas kan bahwa :

Membuat Artikel Unik Dan Menarik Itu Mudah Dan Tidak Sulit

Kenapa saya bilang demikian? Karena memang untuk membuat sebuah tulisan yang dianggap unik oleh mesin pencari dan juga oleh para pembaca blog, hal itu menurut saya tidak sulit kok. Bahkan untuk blog yang hanya membahas satu topik pun, karena yang sering dibilang para blogger, yang katanya mengisi konten yang membahas satu topik itu sangat sulit, lain halnya dengan blog gado-gado yang bisa dengan mudah mencari bahan tulisan tanpa dibatasi dengan tema.

Memang benar, bahwa blog yang membahas banyak topik itu lebih mudah dikelolanya karena kita bisa menemukan banyak ide untuk membuat tulisan. Tapi, kalo menurut saya pribadi permasalahannya bukanlah hanya itu saja, karena meskipun blog kita hanya membahas satu topik, tetap saja kita masih mampu bersaing dengan blog yang lain dengan isi konten yang unik dan menarik.

Lalu, bagaimana caranya? nah, untuk anda yang penasaran seperti apakah cara membuat konten yang unik dan menarik dan disukai para pembaca, maka disini saya akan memberikan tipsnya, untuk itu silakan disimak tips yang akan saya jelaskan dibawah ini :
Cara Mudah Membuat Artikel Unik Dan Menarik
Yang pertama adalah

Tentukan dulu topik apa yang akan anda bahas sebelum anda menulis. Tentunya point ini sangat penting dan harus diutamakan, tidak perduli apakah pembahasan anda sudah banyak di ulas dan bertebaran di internet, karena anda masih bisa untuk membuatnya terkesan unik dan menarik untuk dibaca, tentunya dengan menerapkan teknik yang akan saya bahas selanjutnya. Nah, jika sudah menemukan apa yang akan anda bahas untuk ditulis, maka selanjutnya adalah teknik membuat judul.

Yang kedua

Setelah anda menentukan apa yang akan dibahas, selanjutnya adalah teknik membuat judul. Buatlah judul artikel yang bisa membuat orang menjadi penasaran. Saya yakin, anda yang saat ini sedang membaca tulisan ini, awalnya hanya karena merasa penasaran. Karena judul artikel saya sengaja buat demikian, walaupun sebenarnya saya bisa saja membuat judul dari tulisan ini seperti :

" Cara ampuh dan jitu membuat artikel unik dan menarik"

" Rahasia membuat artikel disukai pengunjung"

" Cara hebat agar tulisan di sukai pembaca"


Dan masih banyak lagi contoh lain, di atas adalah contoh sederhana bagaimana caranya untuk membuat artikel yang unik. lalu, kenapa saya tidak memilih salah satu contoh di atas.? Jawabannya basi! kenapa saya bilang basi? karena ketiga judul diatas kemungkin sudah banyak digunakan oleh orang lain, sementara topik yang dibahas pastinya juga gak jauh-jauh amat dari mereka, maka dari itu artikel ini saya beri judul "Membuat Konten Unik Dan Menarik Itu Mudah Dan Tidak Sulit Kok" karena memang mudah dan tidak sulit kan?

Pada intinya, untuk membuat sebuah konten kita harus bisa memikat pengunjung hanya dari judul saja., seperti hal anda yang terpikat dan membaca tulisan ini.
Walau demikian usahakan kita harus dapat menyusun isi tulisan pun relevan dengan judulnya.

Yang Ketiga

Setelah judul, maka selanjutnya adalah isi konten, dan disinilah titik
benang merahnya, karena isi kontenlah yang menjadi faktor utamanya. agar isi konten terkesan unik dan menarik, maka yang harus anda lakukan adalah menulis isinya dengan hal-hal yang justru berlawanan, karena tak sengaja saya pernah mengetikan sebuah kata kunci, misal saya ambil contoh mengetikan "kelebihan menjadi publisher adsense" tapi yang keluar malah "jangan mau menjadi publisher adsense" .nah, itu adalah contohnyata, karena saking banyaknya orang yang membahas kelebihannya maka artikel yang pembahasannya berlawanan justru akan menjadi unik dan pastinya menarik untuk disimak.

Yang Keempat

Selanjutnya adalah jangan terlu fokus untuk menuliskan manfaat, kelebihan dan kekurangan, dalam membuat tulisan agar hasilnya menjadi unik dan menarik, berhentilah untuk fokus menulis tentang manfaat, kelebihan dan kekurangan. Memang benar, jika ketiganya itu adalah yang biasanya banyak dicari pengunjung, tapi kita harus ingat bahwa persaingaan di ketiganya tidaklah mudah untuk kita geser.
Maka dari itu saya menyarankan untuk anda menulis tidak hanya fokus pada hal yang dijelaskan di atas saja, mulailah mencari ide tulisan dari sisi lainnya, tidak melulu harus bermanfaat kok, selagi dapat menghibur dan bisa memikat para pembaca kenapa tidak. karena selain mudah untuk mendapatkan ide menulis, peluang artikel anda untuk nangkring di halaman pertama juga semakin besar, karena sedikitnya orang yang menulis namun dalam topik dan pembahasan yang sama.

Yang Kelima

Faktor pendukung, untuk selanjutnya agar konten anda semakin unik dan menarik, selain masalah isi tulisan dan topik yang dibahas., yang tak kalah penting selanjutnya adalah faktor pendukungnya. Apa saja itu?

- Vidio dan Gambar.

Nah, keduanya adalah faktor pendukung yang memiliki peran penting pada sebuah konten. Untuk itu usahakan pada setiap artikel yang anda buat selalu menyertakan keduanya, atau paling tidak anda menyertakan 1 gambar saja pada setiap artikel.

Karena sangat jelas jika adanya kedua file tersebut memberikan kesan bahwa sebuah artikel itu sangat informatif.

Intinya, untuk membuat sebuah artikel yang biasanya akan di anggap unik oleh mesin pencari adalah " artikel atau konten yang anda publish kedalam blog anda bukanlah hasil dari mengcopy dari blog orang lain dan mempastenya kedalam blog anda ". Karena sudah sangat jelas bahwa hal itu tidak disuka oleh mesin pencari yang menimbulkan duplikat konten pada hasil pencarian. Seperti yang terjadi pada artikel yang sedang anda baca ini, asal anda tahu saja artikel yang sedang anda baca ini adalah artikel yang sudah saya edit ulang, judul dan juga isi artikelnya pun sudah saya ubah dan sudah saya tambahkan.

Sedikit saya cerita:, artikel ini sudah sekitar 4 hari yang lalu saya publish, tapi setelah saya ceck saya merasa heran, kenapa artikel saya tidak muncul juga, dan ternyata setelah beberapa jam saya mencoba mengecek kembali dengan alamat (site: http://lagizaman.blogspot.com/) saya dikagetkan dengan salah satu hasil pencarian yang menampilkan nama blog ini. Dan saya langsung mengunjungi blog tersebut, ternyata benar saja dugaan saya, bahwa artikel saya telah di copy paste dan dia hanya mengedit judulnya saja serta beberapa kata dalam tulisannya. Pantas saja tidak seperti biasanya kenapa artikel saya lama sekali untuk terindeks, ternyata ada artikel saya yang dicuri tanpa mengonfirmasi dahulu pemiliknya. Dan yang membuat saya kesal adalah hasil pencarian yang menampilkan bahwa konten saya yang dicolong tampil dihalaman pertama, sedangkan blog saya yang sudah susah payah menulisnya hampir seharian menempati halaman kedua, tentu saja hal ini sangat menjengkelkan

Saya harap, teman-teman blogger yang masih melakukan hal semacam ini, segeralah bertaubat, apakah anda tidak merasa kasihan orang lain bersusah payah menulisnya menghabiskan waktu berjam-jam, dan anda dengan seenaknya mengcopynya tanpa tanpa izin sang pemilik., saya harap anda bisa saling menghargai, meskipun tulisan kami kurang bermutu tapi setidaknya kami menulisnya dengan jari dan ide pemikiran kami sendiri. Nah, itulah cerita singkat dari saya terkait artikel yang sedang anda baca ini, semoga bisa di jadikan pelajaran dan semoga ada hikmahnya untuk anda. Itulah tips dan cara mudah membuat artikel unik dan menarik dari LagiZaman semoga dapat difami dan silakan anda coba dan jika artikel ini dirasa bermanfaat, maka tidak ada salahnya untuk berbagi dan di share ke teman-teman yang lain, siapa tau mereka lagi butuh pencerahan kan?